Jumat, 25 Juni 2010

GRUP H : CHILE


Penampilan Chile selama Perancis 1998 pantas dipuji. Menuai hasil tiga kali imbang, termasuk saat melawan finalis 1994 Italia dengan skor 2-2, mereka lolos ke babak perdelapan final.

Namun, duet penyerang Ivan Zamorano dan Marcelo Salas tidak mampu meladeni permainan Brasil sehingga kalah 4-1. Sebagian pengamat menilai Chile telah menampilkan pertunjukan sepakbola terbaik di dunia.

Keberuntungan mereka tidak tampak dalam kualifikasi Korea-Jepang 2002. Mereka tenggelam di dasar klasemen 10 negara dengan raihan 12 poin dari total 18 pertandingan.

Di kualifikasi Piala Dunia 2006, meskipun ada sedikit peluang lolos ke putaran final lewat tiket play-off melawan Australia, Chile tidak bisa menduduki posisi playoff. Rakyat Chile kembali menonton drama Piala Dunia melalui layar kaca.

Dua kali mendapat hasil minor di kualifikasi membuat Federasi Sepakbola Chile (FFC) mengganti presiden. Pelatih veteran Nelson Acosta ikut mundur menyusul tersingkirnya Chile di fase perempat final Copa America 2007 di Venezuela. Presiden baru Harold Mayne-Nicholls mengeluarkan proyek baru pembentukan tim di bawah pelatih asal Argentina Marcelo Bielsa, yang memberikan medali emas bagi Albiceleste di Olimpiade Athena 2004.

Bielsa paham semuanya soal keluar masuknya pelatih selama kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL. Ia pernah mengantar Juan Riquelme dkk lolos ke Korea-Jepang 2002 dan ditinggalkan begitu saja di tengah-tengah menjalani kualifikasi Piala Dunia 2006.

Dengan pengalamannya ditambah kombinasi dengan skuad yang baru saja juara ketiga Piala Dunia U-20 2007 di Kanada, La Roja akhirnya mampu memastikan diri tampil di putaran final Piala Dunia 2010. Para pendukung Chile turun ke jalan setelah menang 4-2 atas tuan rumah Kolombia meski masih tersisa satu laga kandang melawan Ekuador.

Bielsa yakin tim asuhannya yang diisi para pemain muda berbakat bisa berbuat banyak di Afrika Selatan nanti. Hanya waktu dan hasil di lapangan yang memperlihatkan sejauhmana ambisi Humberto Suazo dan kawan-kawan.

Marcelo Bielsa

Data Tim
Julukan: La Roja

Federasi: CONMEBOL

Stadion: Estadio Nacional

Kapten: Claudio Bravo

Caps Terbanyak: Leonel Sanchez

Top Skorer: Marcelo Salas (37)

Penampilan di Piala Dunia: delapan kali (pertama pada 1930)

Ranking FIFA: 15
Prestasi Tim
- Juara Tim Piala Dunia: -
- Juara Copa Amerika: -
- Juara Piala Konfederasi: -

DAFTAR PEMAIN
No Pos Nama Pemain Umur Caps Goal Asal Klub
1 GK Claudio Bravo 26 43 0 Real Sociedad
12 GK Miguel Pinto 26 14 0 Univ. de Chile
23 GK Luis Marin 27 0 0 Union Espanola
5 DF Pablo Contreras 31 51 1 PAOK
4 DF Mauricio Isla 22 12 0 Udinese
18 DF Gonzalo Jara 24 34 3 West Bromwich Albion
3 DF Waldo Ponce 27 25 2 Univ. Catolica
17 DF Gary Medel 22 24 3 Boca Juniors
2 DF Ismael Fuentes 28 29 1 Univ. Catolica
8 MF Arturo Vidal 21 23 1 Bayer Leverkusen
6 MF Carlos Carmona 22 20 0 Reggina
10 MF Jorge Valdivia 26 39 4 Al-Ain
14 MF Matias Fernandez 23 37 7 Sporting CP
19 MF Gonzalo Fierro 26 18 1 Flamengo
20 MF Rodrigo Millar 29 21 1 Colo Colo
21 MF Rodrigo Tello 31 34 3 Besiktas
13 MF Marco Estrada 27 22 1 Univ. de Chile
22 FW Esteban Paredes 29 14 6 Colo Colo
7 FW Alexis Sanchez 21 29 11 Udinese
11 FW Mark Gonzalez 25 39 3 CSKA Moscow
9 FW Humberto Suazo 28 42 18 Zaragoza
15 FW Jean Beausejour 24 27 1 America
16 FW Fabian Orellana 23 16 2 Xerez

Tidak ada komentar: